• Selamat di Distributor Alat Fogging dan Obat Fogging Murah dan Terpercaya. Kami siap melayani penjualan mesin fogging dan obat fogging kirim ke seluruh Indonesia. Serta melayani Jasa Service Mesin Fogging berbagai merk
Beranda » Blog » Beberapa Cara Kerja Mesin Fogging Sesuai dengan Jenisnya

Beberapa Cara Kerja Mesin Fogging Sesuai dengan Jenisnya

Diposting pada 28 March 2020 oleh masali / Dilihat: 1.106 kali

Adalah mesin yang biasannya sering di pakai dalam kegiatan pem-foggingan untuk membasmi hama serangga dan nyamuk di kalangan masyarakat.

Berikut beberapa cara kerja mesin fogging sesuai dengan jenisnya:

  • Cara Kerja Mesin Fogging Manual

Saat dilakukan pemompaan angin mendorong bahan bakar dan mendorong ke switch otomatis coil ignition (pengapian ke busi) sehingga terjadi pembakaran dan mendorong ke membrane sehingga membrane bergerak menghasilkan tekanan angina untuk mengkompresi api ke resonator (selongsong fogging), dan tekanan angin yang di hasilkan mendorong ketabung bahan bakar sehingga mesin tetap hidup dan ke tabung chemical. Saat kran di tabung chemical dibuka dan masuk keruang bakar depan maka akan menghasilkan asap

  • Cara Kerja Mesin Fogging Automatic

Cara kerja mesin automatic dan manual itu sebenarnnya sama saja yang membedakan hanyalah proses start awalnya saja, jika mesin manual untuk menghasilkan tekanan udara dilakukan dengan cara dipompa sedangkan mesin automatic dihasilkan oleh sebuah alat yang di sebut automatic pump.

Rayfog KA 150

  • Cara Kerja Mesin Fogging Portable Atau Mini Fogger.

Mesin fogging portable atau mini fogger banyak digunakan karena mempunyai kelebihan yaitu tidak berisik seperti umumnya mesin fogging yang mempunyai ukuran yang lebih besar. Fogging portable menggunakan bahan bakar gas, setelah gas dibuka maka gas mengalir ke burner dan dinyalakan oleh pemantik sehingga menghasilkan api, api di burner memanaskan spiral yang ada di sekeliling burner, saat dilakukan pemompaan melalui handle pump maka chemical akan masuk ke spiral dan terbakan menghasilkan asap.

Jual Mesin Fogging Surabaya

Jual Mesin Fogging Surabaya

Kekurangan dari mesin fogging portable yaitu dari sisi keselamatan, teknisi itu memang harus benar-benar safety, dikarenakan jika terjadi percikan obat yang telah di campur solar yang masuk ke burner akan menimbulkan api yang sangat besar dan dapat menyebabkan kebakaran.

Teknis Perawatan Mesin Fogging :

  1. Kosongkan chemical dari tabung lalu masukan air yang di campur dengan deterjen agar lebih bersih
  2. Kosongkan bahan bakar dari tabung, karena biasannya akan terjadi gumpalan atau kotoran yang akibat nya akan membuat sumbatan dijalur spuyer.
  3. Lakukan pembersihan di ruang bakar dan membran dengan menggunakan karbu cleaner.
  4. Lakukan pembersihan di selongsong mesin dengan menggunakan sikat kawat.
  5. Cek baut, jika longgar kencangkan segera.
  6. Bersihkan busi.
  7. Cek kondisi battery dengan menggunakan avo meter.

Berikut kendala yang sering terjadi dilapangan pada saat menggunakan mesin fogging :

  • Mesin susah dihidupkan.
  • Check pengapian ke busi.
  • Check kondisi membran.
  • Mesin tidak mau langsam
  • Jika point a sampai point c dalam kondisi normal maka ada kebocoran di resonator.
  • Lakukan jumper di switch jika menyala maka ada masalah di switch
  • Ukur tegangan dengan menggunakan avo meter, jika dilakukan pergantian busi kerengganan busi antara 3-4 mm.
  • Jika setelah ganti busi baru tetap tidak ada pengapian berarti ada masalah di coil ignition.
  • Bensin yang tidak naik ke mesin pembakaran.
  • Tasco KA 150 dan KB 150 buka bagian filter bahan bakar yang berada di posisi belakang tangka lalu bersihkan jika kondisi darurat bisa di lepas tanpa filter.

Jika tidak ingin menyala berarti ada beberapa masalah yaitu :

  1. Ada kebocoran
  2. Spuyer tersumbat.
  3. Ada kebocoran di bagian resonator.
  4. Membrane sudah tidak bagus.

Bagikan ke

Beberapa Cara Kerja Mesin Fogging Sesuai dengan Jenisnya

Saat ini belum tersedia komentar.

Mohon maaf, form komentar dinonaktifkan pada halaman/artikel ini.

Beberapa Cara Kerja Mesin Fogging Sesuai dengan Jenisnya

Tutup Sidebar
Sidebar
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah:

Chat via Whatsapp

Ada yang ditanyakan?
Klik untuk chat dengan customer support kami

Bu Diyah
● online
Bu Diyah
● online
Halo, perkenalkan saya Bu Diyah
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja